Program Studi Komunikasi Penyiaran Islam (Prodi KPI) Institut Ummul Quro Al-Islami (IUQI) Bogor telah melaksanakan pelantikan Pengurus Himpro KPI periode 2019/2021. Acara tersebut dilaksanakan pada hari Jum’at, 06 Desember 2019 yang bertempat di Aula IUQI Bogor. Turut hadir sekaligus memberikan sambutan dan arahan Dr. Hj. Marwani Syattar, M.Pd.I selaku Dekan Fakultas Dakwah dan Penyiaran Islam (FDKI). Beliau didampingi oleh Ketua Prodi dan beberapa Dosen KPI lainnya.
Acara yang diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Quran dan shalawat Nabi tersebut mengangkat tema “Membentuk Kader Himpro KPI Produktif, Terampil dan Berinterigtas Tinggi Terhadap Kampus IUQI”. Pengambilan sumpah jabatan dipimpin oleh Galih Pratama, M.Pd. selaku Ketua Prodi KPI. Pelantikan yang berlangsung khidmat tersebut dihadiri oleh seluruh Mahasiswa KPI.
Dengan dilantiknya Pengurus Himpro KPI Periode 2019/2021 diharapkan akan membawa perubahan bagi Prodi KPI untuk menjadi lebih baik pada masa yang akan datang. Hal tersebut diungkapkan Ketua Pelaksana, Siti Fatimah Mahasiswa Komunikasi Penyiaran Islam Semeter 5. Pengurus baru harus mampu menjadikan Himpro KPI sebagai wadah yang memberi manfaat bagi segenap mahasiswa KPI. Melalui Himpro KPI, Mahasiswa KPI dapat menyalurkan minat, bakat serta menambah pengalaman dalam berorganisasi. Semua program atau kegiatan tidak akan berjalan baik tanpa dukungan dari semua pihak khususnya Mahasiswa KPI sendiri. Oleh karena itu, semua pihak harus bekerjasama dan bersinergi untuk Prodi KPI yang lebih baik, ujarnya.